Optimalkan ADD, Sejumlah Desa Fokus Pada Pekerjaan Infrastruktur
Kades Ragi Muhammad Amin (foto Ocha) |
Bima,
Jerat Online- Desa Panda kecamatan palibelo kini sudah mulai dapat bernafas
lega sebab dengan alokasi dana desa (ADD) tahun 2015 telah melakukan pekerjaan
fisik yang menunjang pembangunan dan ekonomi desa.
Selai
ADD pembangunan itu bersumber juga dari pendapan asli desa (PAD) seperti pajak
dan retribusi. Desa panda merupakan slaah satu desa yangmemiliki PAD yang cukup
besar dibanding dengan sejumlah desa di sekitarnya sebab selain pemasukan dari
beberapa badan usaha juga kesadaran masyarakatnya yang cukup tinggi untuk
membayar pajak.
Desa
yang mayoritas penduduknya sebagai nelayan dan buruh ini sejak kepemimpinan
Yusuf Ahmad telah banyak goresan pembangunan seperti Bak Penampung air bersih
yang selama ini merupakan salah satu keluhan masyarakatnya. Bronjongnisasi juga
telah mulai dilakukan kendati belum semuanya tuntas demikian juga dengan kantor
BPD yang baru dibangun pondasinya. Termasuk juga melalui ADD pembangunan pagar
so.
Muhammad
Sa’id salah satu anggota BPD membenarkan kondisi tersebut, ditegaskannya
pemerintah desa Panda sekarang telah mulai membangun komunikasi dengan
lembaga-lembaga desa seperti BPD, “Tidak ada aktivitas di pemerintah desa yang
tidak melibatkan BPD sehingga semua keputusan pun tetap atas persetujuan rapat
BPD” ungapnya di Panda.
Senada
dengan desa Ragi kecamatan Palibelo yang untuk tahun ini menfokuskan pekerjaan
fisiknya pada renovasi kantor desa, demikian pengakuan Muhammad Amin kepala
desa yang dikonfirmasi selasa kemarin, “Diperkirakan pekerjaan yang dimulai
sejak desember ini akan selesai pada akhir bulan april mendatang,” terangnya.
Pria
ramah ini juga mengaku, semua perencanaan atas persetujuan BPD dan melalui
musyawarah desa, “Bahkan para pemuda terlibat dalam seluruh pekerjaan termasuk
keterlibatan mereka dalam setiap perencanaan,’ tutupnya. [Ocha]
Post a Comment