Header Ads

Komite SMAN 1 Monta, Bebaskan Biaya Untuk Siswa Berprestasi


siswa SMAn 1 Monta (foto fb)

Bima, Jerat online- Rencana pihak SMAN 1 Monta untuk memupuk semangat belajar agar siswa meraih prestasi dengan mengajukan pembebasan segala biaya sekolah, direspont baik oleh pihak komite.

Rencana itu disampaikan langsung oleh Nurul Mubin, S.S.M.Pd kepala SMAN 1 Monta di forum rapat laporan pertanggungjawaban keuangan komite baru-baru ini di ruang kepala sekolah.

“Tekhnisnya dari 18 rombel yang ada, 3 siswa masing-masing rombongan belajar akan diberi kompensasi pembebasan biaya komite, yang diambil dari peringkat pertama hingga peringkat ketiga. Artinya dalam satu semester ada 54 siswa yang dibebaskan dari biaya,” terang Mubin

Keinginan itu langsung diapresiasi oleh seluruh anggota komite yang hadir pada rapat tersebut. “Ini hal yang harus mendapat apresiasi dari kita semua, karena ini merupakan langkah positif guna meningkatkan semangat belajar siswa dan memupuk kompetisi positif pada diri siswa,” ungkap Mustakim H. Arahman ketua komite.

“Selain itu, komite juga memberikan pembebasan pada siswa yang dinyatakan miskin melalui keterangan desa, hal ini dilakukan untuk tetap memberi hak generasi untuk memperoleh pendidikan yang layak tanpa harus terhimpit beban biaya,” ungkapnya.

[Leo]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.