Mulai Tahun Ini Kelompok Tani Dapat Subsidi Benih
Rifa'id, S.Pt Kepala UPT Pertanian Monta |
Bima,JERAT
Online_Terhitung MK 1 dan 2 tahun ini pemerintah Kembali akan memberikan
bantuan benih kepada kelompok tani, program yang sempat dihentikan beberapa
tahun ini kembali akan dinikmati petani. Di monta misalkan rencana kebutuhan
tahun ini yang telah diajukan sekitar 500 Ha untuk lahan Padi dan 1200 Ha untuk
tanaman kacang kedelai.
Untuk mengantisipasi terjadinya kecurangan
dinas pertanian juga membatasi terbentuknya kelompok dadakan demikian yang
dituturkan Rahmad AR, S.Sos salah satu staf UPT Dinas Pertanian Monta, “karena
semua subsidi akan ditangani oleh pihak ke III maka untuk kelompok tani dadakan
sudah tidak diperbolehkan lagi, jika kelompok di mekarkan itu minimal harus
memenuhi unsur misal batas minimum
terbentuknya harus 20 ha dalam hamparan yang sama,” tegasnya.
Itupun harus diperkuat dengan keterangan
desa dan SK Bupati sehingga dapat masuk dalam registrasi dinas, “Dan yang tidak
kalah pentingya harus dibentuk dalam pengawasan PPL,” ujarnya di halaman kantor
UPT Pertanian Monta senin (21/3).
Di tempat yang sama Rifa’Id, S.Pt kepala
UPT Pertanian Monta mengatakan bahwa Selain itu pemerintah melalui dinas
pertanian juga akan memberikan subsidi bibit bawang merah untuk sejumlah lokasi
seperti monta, Sape dan lain-lain, “Penyaluran bibit ini juga akan ditangani
oleh pihak ke tiga namun waktu penyalurannya di luar musim. Hal ini sesuai
dengan program pemerintah Jokowi untuk menghambat import kebutuhan sehingga
persediaan pangan dalam negeri harus tetap terpenuhi,” ujarnya.
Menutup keterangannya pria asal desa Sakuru
Monta ini menjelaskan pemerintah hanya memberikan subsidi benih dan tidak
dibarengi dengan saprodi sperti pupuk dan lainnya.[leo,Aris]
Post a Comment